Untuk apa kau tercipta?
Dan untuk apa alam semsta tercipta?
Lebih duluan mana yang tercipta? Alam semesta inikah atau manusia?
Jauh sebelum manusia tercipta, alam semesta telah tercipta, mereka bertasbih kepada Allah siang dan malam, dan semua yang bertasbih tidak akan sia sia, semua mendapat pahala disisi Allah
Memperjalankan di waktu malam (Al-'Isrā'):44 - Langit yang tujuh, bumi dan semua yang ada di dalamnya bertasbih kepada Allah. Dan tak ada suatupun melainkan bertasbih dengan memuji-Nya, tetapi kamu sekalian tidak mengerti tasbih mereka. Sesungguhnya Dia adalah Maha Penyantun lagi Maha Pengampun.
Semuanya bertasbih, termasuk kotoran babi sekalipun
Semuanya akan diberikan pahala disisinya, karena itulah manusia tercipta tuk menjadi bahtera jiwa jiwa semesta, mereka harus diangkat dan diberikan pahala disisiNya
Sebelum manusia tercipta, adalah tugas malaikat yang membimbing alam semesta bertasbih, (makanya mahluk semesta bisa melihat malaikat) inilah yang menjadikan batu bisa menjadi berlian, pasir bisa menjadi emas dan sebagainya, semua karena tasbih sehingga batu tidak berharga perlahan bercahaya dan menawan
Namun ketika manusia tercipta maka malaikat meresa tugasnya tersingkirkan, makanya tdk semua malaikat protes, yang protes hanyalah malaikat yang ditugaskan mengajarkan tasbih kepada alam semesta, termasuk Azazil yang kemudian akan berubah menjadi iblis
Iri dan dengki, makanya mereka berkata ,"bukankah kami senantiasa bertasbih kepadaMu?" al baqarah 30
Tasbih, seluruh alam semesta bertasbih
Dan pada puncaknya mereka semua harus dinaikkan dari alam dinia menuju alam diatas, maka memerlukan alat, perangkat
Maka Allah menciptakan manusia sebagai bahtera al semesta.
Apa yang kita makan sejatinya kita menaikkan penumpang kedalam diri kita tuk kita bawa kembali kehadapan Allah
Agar tidak tersesat maka Allah mengirim para nabi agar bahtera bahtera alama semesta ini bisa sampai pada tujuannya
Ya ayyuhannafsul mut mainnah, irji'i ila rabbiki
Menjadi jiwa jiwa yang tenang karena telah sampai ke sisiNya
Itulah tugas umat manusia, dan adalah tugas para rasul membimbing, menuntun dan memimpin manusia manusia (baca bahtera bahtera alam semesta ini) tuk kembali kepadaNya dengan selamat
Syaratnya, harus tunduk patuh pada rasul rasul, karena hanya merekalah yang diberikan kedaulatan tuk memimpin manusia (bahtera semesta ini)
Maka selainnya akan kacau, kapal akan saling tabrakan, penumpang akan menderita dan alam semesta akan meneriakkan kegundahan jiwanya, maka bencana akan turun dimana mana
Karena itulah sangat penting tetap berjalan di jalan para rasul rasul, pemegang kedaulatan dalam membimbing manusia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar