Memperjalankan di waktu malam (Al-'Isrā'):71 - (Ingatlah) suatu hari (yang di hari itu) Kami panggil tiap manusia dengan pemimpinnya; dan barangsiapa yang diberikan kitab amalannya di tangan kanannya maka mereka ini akan membaca kitabnya itu, dan mereka tidak dianiaya sedikitpun.
Setiap manusia akan dipanggil dengan imamnya
Apa itu imam? Imam adalah pemimpin, dia yang memimpin. Memimpin dalam segala hal. Memimpin didepan memandu jalan, memberikan petunjuk, itu artinya imam itu adalah orang yang tau segalanya, jika dia masih bertanya pada orang lain karena ketidaktahuan pada suatu hal maka dia bukan imam karena ada yang lebih tau darinya, itu artinya ada yang lebih imam dari imam tersebut. Maka imam tersebut bukan imam lagi namanya melainkan makmum.
Maka imam itu tidak lagi bertanya kepada selainnya, melainkan dia yang menjelaskan semua pertanyaan padanya, maka imam ini tidak mungkin manusia biasa melainkan utusan Allah yang memang bertugas memimpin, memandu, memberikan petunjuk kepada manusia atau kepada makmumnya
Guruh (Ar-Ra`d):7 - Orang-orang yang kafir berkata: "Mengapa tidak diturunkan kepadanya (Muhammad) suatu tanda (kebesaran) dari Tuhannya?" Sesungguhnya kamu hanyalah seorang pemberi peringatan; dan bagi tiap-tiap kaum ada orang yang memberi petunjuk.
Mereka inilah orang orang yang memberikan petunjuk kepada manusia setelah ketiadan nabi Muhammad Saw. Mereka inilah para rasul pemberi petunjuk, mereka inilah imam dimana orang lain bertanya padanya dalam segala hal dan dia akan menjelaskan semua hal tanpa perlu bertanya lagi kepada orang yang lebih paham atau lebih mengetahui.
Nah imam inilah yang kita semua akan dipanggil bersamanya di akhirat nanti
Dalam rangka "membacakan catatan amal" kita
Memperjalankan di waktu malam (Al-'Isrā'):71 - (Ingatlah) suatu hari (yang di hari itu) Kami panggil tiap manusia dengan pemimpinnya; dan barangsiapa yang diberikan kitab amalannya di tangan kanannya maka MEREKA INI AKAN MEMBACA KITABNYA ITU, dan mereka tidak dianiaya sedikitpun.
MEREKA akan membacakan KITABNYA itu,
Siapa mereka dalam ayat ini? Ya orang yang diberikan kitab dan imamnya, jadi orang tersebut akan membaca kitabnya dibantu oleh sang imam, mengapa? Ya karena catatan itu ditulis pake bahasa malaikat, bukan bahasa Jawa, Bugis, Inggris ataupun arab tapi pake bahasa malaikat
Kenapa bahasa malaikat? Ya karena malaikat yang mencatat, makanya dia mencatat pake bahasanya dan anda pasti tidak bisa membacanya kecuali dibantu oleh para imam
Itu artinya jika anda tidak mempunyai imam maka jangan harap kitabmu akan ada yang membacakannya
MEREKA para imam inilah yang disebut tanda mukjizat nabi Muhammad Saw, perhatikan ayat berikut ini
Guruh (Ar-Ra`d):7 - Orang-orang yang kafir berkata: "Mengapa tidak diturunkan kepadanya (Muhammad) suatu tanda (kebesaran) dari Tuhannya?" Sesungguhnya kamu hanyalah seorang pemberi peringatan; dan bagi tiap-tiap kaum ada orang yang memberi petunjuk.
Orang kafir bertanya "mengapa tidak diturunkan kepadanya suatu tanda atau mukjizat dari Tuhannya Muhammad sebagai bukti dia seorang nabi?"
Seprti itu pertanyaan kaum kafir kepada masyarakat saat itu
Maka apa jawaban Allah? "Sesungguhnya kamu hanyalah seorang pemberi peringatan; dan bagi tiap-tiap kaum ada orang yang memberi petunjuk"
Mengapa Allah memberikan jawaban seperti ini? Ya karena inilah mukjizat nabi Muhammad Saw, atau bukti yang nyata atau tanda kebesaran nabi Muhammad Saw, apa itu? Apa itu? Nabi hanyalah seorang pemberi peringatan dan bagi tiap tiap ummat ada seorang pemberi petunjuk, ini lah bukti yang nyata atas kenabian Muhammad Saw, artinya jika kelak tiada orang yang memberikan petunjuk setelah nabi Muhammad Saw disetiap kaum, (umat) disetiap zaman maka dia bukan nabi.
Maka keberadaan orang yang memberikan petunjuk adalah keniscayaan atas kebenaran kanabian Muhammad Saw. Mereka inilah para imam pemberi petunjuk atau rasul pemberi petunjuk.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar