Jumlah kata: 114 kata
Waktu membaca: satu menit
By Enovita Miftah
Satu hari, Baginda Nabi Saw melihat setan dalam keadaan sangat lemah. Baginda Nabi Saw bertanya: “Mengapa engkau dalam keadaan seperti ini?”
Setan menjawab, “Bagaimana tidak Ya Rasulallah, umatmu telah melelahkan aku. Mereka telah membuat aku menderita.”
“Apa yang dilakukan umatku terhadapmu?”
“Ya Rasulallah, umatmu punya enam kebiasaan. Aku tidak kuat dan tidak sanggup melihatnya."
Pertama, setiap kali berjumpa, mereka saling mengucapkan salam.
Kedua, setiap berjabat tangan mereka saling memaafkan.
Ketiga, setiap merencanakan sesuatu senantiasa mengucap "Insya Allah."
Keempat, setiap kesalahan mereka memohon ampun, "Astaghfirullah."
Kelima, l setiap kali namamu disebutkan mereka menyampaikan salam dan shalawat. "Allahumma shalli ‘ala Sayyidina Muhammad wa Ali Sayyidina Muhammad."
Dan keenam, setiap kali mereka mengawali sesuatu, mereka selalu berkata: "Bismillahirrahmanirrahim."
(Keutamaan dan Berkah Shalawat, halaman 33)
#alwayssayshalawat🌹
#UsMif@TPW
Tidak ada komentar:
Posting Komentar